//06/08/2021 – Jangan Takut, Anda Kepunyaan Allah

06/08/2021 – Jangan Takut, Anda Kepunyaan Allah

Jumat, 6/8/2021

Bacaan harian setahun: Amsal 6-7; 1 Petrus 3-4 

Jangan Takut, Anda Kepunyaan Allah

 

M1 – Membaca Firman di Hadirat Kristus

Yesaya 43:1-2

 

M2 – Merenungkan Firman di Hadirat Kristus

  1. Jaminan apakah yang diberikan Tuhan kepada kita hari ini? (ay. 1)
  2. Mengapa kita tidak perlu takut di tengah-tengah ujian? (ay. 2)

 

Renungan:

Firman Tuhan hari ini memberikan kekuatan dan penghiburan bagi kita untuk menghadapi ujian. Kekuatan dan penghiburan itu pasti dan alasannya sangat sederhana, yaitu karena Tuhan menyertai kita dan kita kepunyaan-Nya. Apa pun yang terjadi tidak akan dapat memisahkan kita dari kasih Allah dalam Kristus. Tuhan berjanji, “Tetapi sekarang, beginilah Firman TUHAN yang menciptakan engkau, hai Yakub, yang membentuk engkau, hai Israel: ‘Janganlah takut, sebab Aku telah menebus engkau, Aku telah memanggil engkau dengan namamu, engkau ini kepunyaan-Ku.’” Kita adalah kepunyaan Tuhan, maka kita tidak perlu takut dan kita tidak akan pernah ditinggalkan sendirian. Selanjutnya, Tuhan juga berjanji, “Apabila engkau menyeberang melalui air, Aku akan menyertai engkau, atau melalui sungai-sungai, engkau tidak akan dihanyutkan; apabila engkau berjalan melalui api, engkau tidak akan dihanguskan, dan nyala api tidak akan membakar engkau.” Masih takutkah kita saat menghadapi api pengujian? Tuhan tak akan pernah meninggalkan kita. Dia tetap menyertai kita. Kita kepunyaan-Nya.

2021-07-24T11:11:08+07:00