Sabtu, 10/7/2021
Bacaan harian setahun: Mazmur 93-95; Efesus 3-4
Ajakan untuk Ikut Menderita
M1 – Membaca Firman di Hadirat Kristus
2 Timotius 2:1-10
M2 – Merenungkan Firman di Hadirat Kristus
- Apa ajakan Paulus kepada kita sebagai murid Kristus? (ay. 3)
- Apa yang dialami oleh Paulus karena injil Kristus? (ay. 9)
- Apa alasan Paulus untuk rela menanggung penderitaan ini? (ay. 10)
Renungan:
Inilah ajakan Paulus kepada setiap murid Kristus, “Ikutlah menderita sebagai seorang prajurit yang baik dari Kristus Yesus. Seorang prajurit yang sedang berjuang tidak memusingkan dirinya dengan soal-soal penghidupannya, supaya dengan demikian dia berkenan kepada komandannya. Seorang olahragawan hanya dapat memperoleh mahkota sebagai juara, apabila dia bertanding menurut peraturan-peraturan olahraga.” Kesetiaan Paulus akan panggilannya telah menjadi teladan bagi kita. Dia rela menderita seperti seorang prajurit yang sedang berjuang di medan perang. Paulus tidak hanya asal mengajak, tetapi dia berfokus pada tujuannya. “Karena itu aku sabar menanggung semuanya itu bagi orang-orang pilihan Allah, supaya mereka juga mendapat keselamatan dalam Kristus Yesus dengan kemuliaan yang kekal.” Hatinya hanya tertuju kepada jiwa-jiwa sehingga dia dapat melewati setiap penderitaan. Mari berespons terhadap ajakan ini.