//21/02/2021 – Iblis Jatuh oleh Otoritas Allah

21/02/2021 – Iblis Jatuh oleh Otoritas Allah

Minggu, 21/2/2021

Iblis Jatuh oleh Otoritas Allah

Bacaan harian setahun: Ulangan 1-3; 2 Korintus 4-5

 

M1 – Membaca Firman di Hadirat Kristus

Lukas 10:17-20

 

M2 – Merenungkan Firman di Hadirat Kristus

  1. Apa laporan murid-murid kepada Yesus setelah mereka melakukan praktik lapangan? (ay. 17)
  2. Apa jawaban Yesus kepada mereka? (ay. 18)
  3. Jaminan apakah yang diberikan oleh Yesus kepada kita? (ay. 19)

 

Renungan:

Renungan hari ini memberikan contoh kepada kita tentang bagaimana menggunakan otoritas Allah dalam kehidupan nyata. Bacalah dengan cermat, maka kita akan tahu bahwa setan jatuh karena para murid menggunakan otoritas yang mereka terima dari Yesus. Para murid sangat gembira saat melapor kepada Yesus, “Tuhan, juga setan-setan takluk kepada kami demi nama-Mu.” Yesus pun membalas, “Aku melihat Iblis jatuh seperti kilat dari langit.” Kemudian, Yesus menegaskan, “Sesungguhnya Aku telah memberikan kuasa kepada kamu untuk menginjak ular dan kalajengking dan kuasa untuk menahan kekuatan musuh, sehingga tidak ada yang akan membahayakan kamu. Namun demikian janganlah bersukacita karena roh-roh itu takluk kepadamu, tetapi bersukacitalah karena namamu ada terdaftar di surga.” Ternyata, rahasia kalahnya iblis adalah karena murid-murid menggunakan otoritas yang mereka terima dari Yesus. Mari kita gunakan otoritas yang telah kita terima dari Yesus itu juga.

2021-01-27T11:38:33+07:00