Kamis, 29/06/2017
PELAYANAN AKHIR PAULUS DI ROMA
M1 – Membaca Firman di Hadirat Kristus
Kisah Para Rasul 28:30-31
M2 – Merenungkan Firman di Hadirat Kristus
1. Demi kelancaran pemberitaan Injil, Paulus membuat keputusan yang bijak. Apakah keputusan itu? (ay. 30a)
2. Bagaimanakah cara Paulus melayani orang lain meski dirinya bertatus tawanan? (ay. 30b)
3. Apakah hasil yang dipetik dari keputusan Paulus? (ay. 31)
Pengajaran
Jika kita memperhatikan kehidupan Paulus, kita dapat menemukan bahwa dalam hidupnya seakan-akan tidak ada penghalang yang membatasi pelayanannya dalam pemberitaan Injil. Ia sangat efektif dalam pelayanan. Seharusnya pelayanan kita kepada Tuhan dan kepada jemaat Tuhan juga tidak boleh dibatasi oleh apa pun dengan dalih yang dibuat sendiri. Jika kita bersedia dipakai oleh Tuhan, Dia akan membuka pintu-pintu kesempatan untuk kita memberitakan Kerajaan Allah dan mengajar tentang Yesus.