Kamis, 30/7/2020
Berjumpa dengan Bapa setiap Saat
Bacaan harian setahun: Mazmur 144-145; Ibrani 9-10
Bacalah pasal-pasal ini di dalam hadirat Kristus; mintalah tuntunan Roh Kudus agar kita dapat mengerti gambar besar dari isi pasal-pasal yang dibaca.
Pendalaman (PB): Ibrani 10:19-25
- Oleh apakah kita berani masuk ke dalam tempat kudus?
- Hal-hal apakah yang tidak boleh kita lakukan? Mengapa?
Renungan pendalaman:
Banyak orang Kristen merasa kesulitan masuk ke dalam tempat kudus untuk menyembah Bapa, padahal pintu itu telah dibuka oleh darah Yesus, “Jadi, saudara-saudara, oleh darah Yesus kita sekarang penuh keberanian dapat masuk ke dalam tempat kudus, karena Dia telah membuka jalan yang baru dan yang hidup bagi kita melalui tabir, yaitu diri-Nya sendiri, dan kita mempunyai seorang Imam Besar sebagai kepala Rumah Allah.” Renungkan kebenaran ini. Seharusnya kita yang telah ditebus oleh darah Yesus tidak lagi merasa kesulitan untuk masuk ke dalam tempat mahakudus Allah. Bahkan, “… marilah kita menghadap Allah dengan hati yang tulus ikhlas dan keyakinan iman yang teguh, oleh karena hati kita telah dibersihkan dari hati nurani yang jahat dan tubuh kita telah dibasuh dengan air yang murni. Marilah kita teguh berpegang pada pengakuan tentang pengharapan kita, sebab Dia, yang menjanjikannya, setia.” Yang kita harus perhatikan bukanlah apakah kita akan diperbolehkan berjumpa dengan Bapa, tetapi justru menjaga hubungan pribadi yang senantiasa dekat dengan Bapa. Peringatan dari renungan Firman hari ini jelas, “Janganlah kita menjauhkan diri dari pertemuan-pertemuan ibadah kita, seperti dibiasakan oleh beberapa orang, tetapi marilah kita saling menasihati, dan semakin giat melakukannya menjelang hari Tuhan yang mendekat.” Bertobatlah kalau selama ini Anda memiliki banyak alasan untuk menjauhkan diri dari perjumpaan dengan Bapa.
Renungan singkat: Ibrani 10:19-20
Sudahkah Anda yakin bahwa Anda dapat masuk ke dalam tempat kudus setiap saat untuk bertemu Bapa di surga? Jika Anda yakin dan percaya akan kebenaran ini, lakukan dan jumpai Bapa di tempat kudus-Nya.